Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

About

Ingin Anak Terlahir Sholeh? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan 3 Proses Penting yang Harus Dilalui



Setiap ibu dan ayah tentu menginginkan memiliki keturunan yang kelak menjadi anak yang sholeh dan sholehah. Untuk mendapatkannya, Ustaz Adi Hidayat memaparkan ada 3 proses yang mempengaruhi hal tersebut.


Kata Ustaz Adi Hidayat, untuk bisa mendapatkan keturunan anak yang sholeh maupun sholehah, Islam mengajarkan berbagai cara, yang bahkan bisa dilakukan sejak ibu masih dalam masa kehamilan.


Ustaz Adi Hidayat melalui video yang diunggah akun TikTok @umaruchan71472 menjelaskan bila ada 3 proses yang bisa orang tua upayakan untuk melahirkan anak yang sholeh.


"Ternyata kesholehan anak-anak nanti setelah dilahirkan itu bergantung pada 3 proses ini," ungkap Ustaz Adi Hidayat.


"Kalau ibu tidak menjalani 3 proses ini dengan baik maka nanti saat dia terlahir tidak mudah untuk mengembalikannya. Apa rahasianya ?," imbuhnya.


Ustaz Adi Hidayat menyebut masa kehamilan adalah masa yang tepat untuk terus senantiasa meningkatkan amalan serta mendoakan janin dalam kandungan yang nantinya akan berpengaruh bagi pertumbuhan sang buah hati.


"Satu, dalam masa kandungan orang tuanya khusus ibu itu seringkali meningkatkan amal saleh. Lihat baik-baik Quran surah 7 ayat 189, ada isyarat di ayat ini," ucapnya kemudian.


"Kalau fase kandungan sedang dialami maka orang tua terkhusus ibu ataupun salon ayah paling minimal itu memperbanyak doa kepada Allah SWT supaya anaknya terlahir dalam keadaan yang sholeh," sambung Ustaz Adi Hidayat menambahkan.


Seorang ibu yang senantiasa meningkatkan amal sholeh kepada Allah saat masa kehamilan akan membuat calon buah hatinya memiliki intelektual yang hebat.


Bahkan Ustaz Adi Hidayat mengatakan bila seorang ibu wafat saat proses mengandung, melahirkan maupun menyusui maka termasuk dalam golongan orang yang mati syahid.


"Ibu rajin baca Quran, meningkatkan amal sholeh, rajin tahajud, rajin puasa,. Nah, potensi di 3 fase ini untuk mewariskan genetik berupa mitokondria membentuk anak yang hebat, hebat intelektualitasnya, emosionalnya," papar Ustaz Adi Hidayat.


"Tolong manfaatkan ini dan kalau ibu berjuang memberikan yang terbaik di masa itu maka masyaallah pertaruhannya surga, wafatnya langsung syahadat, syahid," pungkasnya.

sumber : suara.com

Posting Komentar untuk "Ingin Anak Terlahir Sholeh? Ustaz Adi Hidayat Jelaskan 3 Proses Penting yang Harus Dilalui"